Skip to main content

Road To Eagle Award...



Tak terasa hampir setahun berlalu setelah "HITAM PUTIH" yang membawaku ke Jakarta. Impian di atas awan yang kandas di semifinal EADC 2007. Ada banyak hal baru yang bisa saya pelajari selama setahun ini. Semakin belajar makin penasaran saja saya akan Film Dokumenter.

Saya benar-benar jatuh cinta dengan genre yang satu ini. Yah mungkin banyak yang menganggap dokumenter tidak menjanjikan dan hanya tonjolkan idealisme. yah tak apalah semua kesan itu tetap tak membuat saya berpaling hati.

Saya berusaha menyikapi dengan positif semua kegagalan dan belajar banyak dari rekan-rekan saya yang mampu lolos ke 5 besar dan yang tidak mampu. Dari mereka saya dapatkan banyak hal satu adalah motivasi. Berkali-kali mereka memotivasi saya untuk terus berkarya. Termasuk adalah Jastis Arimba.

Saya masih catat dan ingat betul kata-katanya "Dokumenter itu...melihat apa yg tak terlihat, dan berfikir apa yang tak pernah terfikir,". Itu satu rahasia yang benar-benar saya resapi.

Tahun ini EADC kembali digelar...Hijau Indonesiaku..saya betul-betul berdoa pada Sang Penguasa Alam agar masih diberi kesempatan untuk bisa ikut serta dan semoga saya mampu lebih baik di kompetisi tahun ini..Road To Eagle Award 2008.

Comments

dvega said…
jadi ikutan mas? kirim cerita ttg apa?